Landing Page adalah? dan Apa Saja Fungsinya?

Table of Contents

Blog DiGIMA Indonesia

Landing page adalah salah satu alat untuk menjalankan digital marketing yang bisa Anda gunakan. Dengan membuat landing page yang powerful bukanlah suatu hal yang mudah. Anda membutuhkan pendekatan secara artistic serta scane. Berikut ini pengertian, jenis, fungsi serta cara untuk membuat sebuat landing page.

Apa itu Landing Page?

Landing page adalah sebuah halaman web yang telah dibuat dengan mindset marketing atau sebagai bagian dari sebuah strategi digital marketing. Pada halaman ini didesain khusus untuk suatu tujuan yang spesifik dan dibuat terpisah dari website utama. Pada halaman ini Anda tidak akan menemui banyak menu navigasi, link, ataupun opsi-opsi lainnya. Karena landing page memang sengaja didesain dengan keterbatasan dan pada pergerakan audiens akan dibatasi, merekapun akan lebih berfokus pada tujuan dari halaman ini. 

Jenis Landing Page

Pada umumnya Landing Page terbagi menjadi 2 jenis, yaitu :

  • Lead Generation/Lead Gen

Pada jenis ini memiliki tujuan yang spesifik untuk pengumpulan lead. Konten yang biasanya digunakan pun berupa suatu penawaran khusus bagi audiens. Misalnya saja berupa diskon, kupon gratis, promo, dan lain sebagainya. Dapat juga berupa penawaran suatu konten gratis berupa ebook, video tutorial, dan lain-lain. Agar bisa mendapatkan sebuah penawaran ini, audiens diharuskan mengisi data diri yang bisa dimanfaatkan untuk menjalankan strategi marketing selanjutnya.

  • Click-through

Tujuan dari jenis yang satu ini lebih to the point, karena call to actionnya akan mengarahkan audiens pada suatu transaksi. Untuk konten yang digunakan sebagai penunjang cenderung menggunakan product knowledge. Diharapkan para audiens dapat mengenal produk, manfaat, serta bisa dengan langsung melakukan sebuah transaksi.

Fungsi Landing Page

Hingga saat ini pun landing page tetap menjadi tool andalan untuk menjalankan digital marketing. Berikut ini beberapa fungsi dari landing page.

  • Untuk menjaring leads. Saat Anda mendapatkan data audiens yang tertarik pada brand Anda, meskipun mereka belum melakukan transaksi, namun hal ini sangatlah berguna. Karena hanya dengan bermodal data dari para audiens maka Anda bisa melakukan follow up atau promosi selanjutnya.
  • Dapat meningkatkan konversi pembelian. Landing page dapat memudahkan audiens dalam melakukan sebuah transaksi. Karena di landing page, audiens akan bisa lebih fokus. Hal ini akan menjadi efektif tergantung bagaimana Anda mendesain landing page dan melakukan sebuah pendekatan pada para audiens.
  • Sebagai alat mengumpulkan data dan wawasan. Dengan landing page Anda dapat mengumpulkan tentang perilaku para audiens serta data tersebut dapat Anda manfaatkan dalam penyesuaian strategi marketing di kemudian hari.
  • Mengoptimasi search engine marketing berbayar. Untuk iklan yang telah Anda pasang di search engine akan efektif jika diarahkan ke landing page. Audiens dapat bertemu langsung dengan yang dibutuhkan. Sehingga prospek untuk terjadinya transaksi akan jauh lebih tinggi. 
  • Untuk meningkatkan kredibilitas brand. Pada saat landing page dapat memenuhi kebutuhan para audiens, maka kredibilitas Anda akan naik. Anda juga dapat menampilkan beberapa testimoni atau logo perusahaan yang bekerja sama dengan brand Anda untuk mempromosikan kredibilitas serta menggaet trust dari para audiens.
  • Meningkatkan brand awareness. Landing page dapat meningkatkan citra brand Anda di benak para audiens Anda.
  • Mendukung tujuan dari bisnis Anda. Landing page sangatlah bermanfaat untuk menarik pelanggan yang baru, mendapatkan lebih banyak pelanggan, serta meningkatkan transaksi penjualan. Karena secara umum Landing page akan membantu mensukseskan bisnis Anda.

Cara Membuat Landing Page yang Efektif

Ada begitu banyak detail yang harus diperhatikan saat Anda ingin menghasilkan landing page yang powerfull. Anda tidak bisa membuatnya dengan sembarangan saja. Berikut panduan yang bisa Anda ikuti untuk membuatnya.

  1. Menciptakan Persona
  2. Menetapkan Tujuan 
  3. Target Keyword yang Tepat
  4. Membuat Headline yang Catchy
  5. Membuat Tombol Call To Action yang Menarik
  6. Mengaplikasikan Elemen Visual yang Tepat
  7. Tunjukan Reputasi
  8. Optimasi Landing Page

 

Jadi, itulah pengertian mengenai landing page yang bisa Anda pelajari. Dapat disimpulkan jika Landing page adalah sebuah halaman web yang telah didesain secara khusus untuk menjalankan sebuah strategi marketing. Dan jika Anda bisa mengoptimalkan fungsinya, maka Anda bisa mendapatkan konversi yang tinggi.